Pasaman Barat | Kabasumbar.Net – 7 Hari Hilang Nelayan Pasbar Sumbar di temukan di Kabupaten Nias Sumatera Utara, hal ini sesuai dengan yang sudah diberitakan sebelumnya, adanya seorang nelayan, Aznilman (55) diduga hilang, di mana korban saat itu Rabu (19/01/22) pagi sekitar pukul 06.00 WIB. diketahui hendak pergi menangkap ikan ke laut di sekitar perairan Air Bangis.
Saat itu Tim yang bergerak mencari korban hanya menemukan PES/Viber milik korban, namun korban dan perahu tidak di temukan.
Setelah dilakukan pencarian selama lebih kurang tujuh hari, akhirnya korban di temukan dalam keadaan tak bernyawa di Kawasan Perairan Pasir Kepres atau Pulau Pini, Kabupaten Nias, Sumatera Utara, pada Rabu sore (26/01/2022) kemarin.
Danposal Air Bangis Letda Laut (PM) M. Suwarsyah menyampaikan korban ditemukan mengapung di perairan Pini oleh kapal nelayan yang sedang mencari ikan dan langsung menghubungi kantor Keposal Air Bangis.
“Dengan adanya laporan tersebut kita Danposal Air Bangis bersama tim langsung bergerak melaksanakan penjemputan dari perairan Nias dan membawa ke Air Bangis untuk diserahkan ke pihak keluarga agar disemayamkan,” ujar Letda Laut Suwarsyah kepada awak media.
Suwarsyah menjelaskan, korban ditemukan dalam keadaan sudah tak bernyawa dan mengapung dengan kondisi badan sudah membengkak, begitu kita mendapat informasi, lalu kita jemput untuk dibawa ke Air Bangis, selanjutnya jasad korban langsung dimandikan dan dimakamkan malam itu juga.
Dikatakannya, selama hampir sepekan ini ,Tim dari Danposal Air Bangis terus berusaha mencari korban, dan akhirnya Rabu Sore (26/1/2022) sesuai informasi ditemukan juga, jasad korban di perairan Nias.
Dalam kesempatan tersebut ia juga menghimbau, agar para nelayan lebih mengutamakan keselamatan sebelum melaut, ditambah lagi cuaca ekstrim yang melanda di perairan Pasaman Barat saat ini masih belum dapat diprediksi.
(Zoelnasti)
Facebook Comments