KabaSumbar.net – Teh merupakan salah satu minuman favorit masyarakat Indonesia yang sering dikonsumsi. Selain rasanya yang nikmat dan mampu melepas dahaga, teh juga mengandung flavonoid yang baik untuk kesehatan tubuh.
Di balik aromanya yang khas, teh telah dikenal sejak lama sebagai salah satu minuman sehat yang baik dikonsumsi secara rutin. Minuman yang berasal dari tanaman Camellia sinensis ini umumnya terasa nikmat saat diminum dengan tambahan gula. Namun, mengonsumsi teh tanpa pemanis atau teh tawar tentu lebih direkomendasikan.
Dari beragam jenis teh, teh hitam merupakan jenis teh yang paling populer di seluruh dunia, termasuk Indonesia. Ada pula jenis teh lain yang juga banyak dikonsumsi masyarakat Indonesia, seperti teh hijau, teh oolong, serta teh putih.
Ragam Manfaat Teh Saat Sahur dan Berbuka Puasa untuk Kesehatan
Air putih memang sangat baik dikonsumsi untuk mencukupi kebutuhan cairan tubuh selama berpuasa. Namun, tidak ada salahnya jika Anda juga mengonsumsi teh saat sahur dan berbuka puasa. Selain nikmat untuk dikonsumsi, minuman teh juga memiliki beragam manfaat yang baik untuk kesehatan, di antaranya:
- Menjaga kesehatan jantung
Studi menunjukkan bahwa rutin mengonsumsi teh hitam setidaknya 3 gelas setiap hari dapat menurunkan risiko terjadinya penyakit jantung. Manfaat ini berasal dari senyawa flavonoid yang berperan baik dalam menjaga kesehatan jantung.
- Menurunkan kolesterol jahat
Teh hitam maupun teh hijau merupakan salah satu jenis minuman penurun kolesterol alami yang baik dikonsumsi secara rutin. Hal ini karena kedua jenis teh tersebut mengandung sejumlah katekin, yaitu senyawa golongan flavonoid yang bermanfaat untuk mengurangi penyerapan kolesterol jahat (LDL) dalam darah.
- Menjaga kadar gula darah
Mengonsumsi teh hitam tanpa gula dinilai dapat menurunkan risiko terjadinya diabetes, terutama diabetes tipe 2. Hal ini berkat peran senyawa flavonoid jenis katekin dan teaflavin yang diduga mampu meningkatkan kadar dan fungsi insulin dalam tubuh, sehingga membuat kadar gula darah menjadi lebih mudah terkontrol.
- Melancarkan peredaran darah
Senyawa flavonoid yang terkandung dalam teh diketahui dapat melancarkan sirkulasi darah dalam tubuh dan menjaga kesehatan dinding pembuluh darah. Tak hanya itu, kandungan senyawa tersebut juga diduga dapat mencegah pembentukan plak di pembuluh darah.
Teh untuk Menghidrasi Tubuh Saat Puasa
Ada anggapan bahwa mengonsumsi teh saat sahur bisa menyebabkan tubuh kekurangan cairan saat berpuasa. Anggapan ini muncul karena teh mengandung sejumlah kafein yang memiliki efek diuretik, sehingga dapat menyebabkan lebih sering buang kecil dan akhirnya memicu dehidrasi. Benarkah demikian?
Studi mengungkapkan bahwa mengonsumsi teh dalam jumlah yang berlebihan atau lebih dari 6 cangkir per hari memang berpotensi menyebabkan tubuh kekurangan cairan. Namun, selama Anda mengonsumsinya dalam jumlah yang cukup, teh tidak akan memicu dehidrasi.
Bahkan, sebuah studi lain menyebutkan bahwa teh hitam dinilai mampu menghidrasi tubuh seperti halnya air putih, bila dikonsumsi dalam jumlah yang tepat. Selain itu, Anda juga perlu memastikan agar tidak mengonsumsi teh pada waktu makan, setidaknya tunggu dahulu 1 jam setelahnya.
Tips Menjaga Kesehatan Saat Berpuasa
Agar tetap sehat dan produktif selama menjalani ibadah puasa, ada beberapa tips yang bisa Anda lakukan, yaitu:
- Konsumsi makanan sehat melalui menu sahur dan menu buka puasa, mulai dari konsumsi makanan kaya akan karbohidrat kompleks, tinggi protein, hingga tinggi serat.
- Minum air yang cukup agar tubuh tetap sehat dan terhidrasi selama berpuasa, termasuk minum teh secara rutin, baik saat sahur maupun berbuka puasa.
- Lakukan olahraga secara rutin selama 30 menit per hari. Olahraga yang baik dilakukan saat berpuasa antara lain jalan santai, bersepeda, atau yoga.
- Cukupi waktu istirahat selama berpuasa. Selain dapat memperkuat sistem imun, istirahat dan tidur yang cukup juga mampu meningkatkan daya ingat dan membuat suasana hati lebih baik.
Dengan menerapkan berbagai tips di atas, diharapkan kesehatan Anda selalu terjaga sehingga dapat menunaikan ibadah puasa dengan lancar dan tetap produktif dalam menjalani aktivitas sehari-hari selama bulan Ramadan.
Bila Anda ingin rutin mengonsumsi teh sebagai pilihan minuman sehat selama berpuasa, terutama jika Anda memiliki kondisi medis tertentu, ada baiknya Anda berkonsultasi dengan dokter lebih dahulu untuk mengetahui jumlah konsumsi teh yang tepat, sehingga manfaat teh yang Anda rasakan dapat maksimal.
Facebook Comments