Padang | Kaba Sumbar- Porkota ( Pekan Olahraga Kota) Padang akan digelar lagi tahun ini. Setelah beberapa tahun absen, Insyah Allah Porkota Padang di gelar tanggal 15 – 21 Desember 2021 mendatang.
“Rencananya Porkota Padang tahun ini dilaksanakan dengan semaksimal mungkin. Sehingga menimbulkan ‘kegairahan’ di kalangan insan olahraga Padang, kata Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora) Kota Padang, Mursalim Nafis, saat memimpin rapat pematangan Porkota Tahun 2021, di kantornya, baru baru ini.
Walikota Padang Hendri Septa berharap Pekan olahraga kota Padang ini betul betul dipersiapkan dengan matang, baik para atlit, maupun dewan juri yang akan memimpin pertandingan. Sehingga pelaksanaannya betul betul sukses dan membawa dampak positif bagi semua komponen.
Porkota Tahun 2021 dilaksanakan selama sepekan. Iven olahraga yang sempat vakum akibat pandemi Covid-19 itu direncanakan dibuka Wali Kota Padang Hendri Septa, di kawasan Lapangan Kompleks Perkantoran Balai Kota Padang Jalan By Pass Aie Pacah.
Ketua Panitia Pelaksana Erizal Syaf menuturkan, pembukaan iven olahraga Tahun 2021 dimeriahkan dengan parade atau defile kontingen masing-masing kecamatan. Selain itu juga dimeriahkan dengan penampilan barongsai, atlet wushu, pesilat, serta atraksi barongsai.
“Pembukaan inya ditandai dengan pelepasan balon berbendera Porkota,”
Ketua KONI Padang Yusra menyebut, pekan olahraga ini diikuti utusan dari 11 kecamatan di Kota Padang. Merek akan saling unjuk strategi dan taktik di tiap cabang olahraga yang dipertandingkan.
“Dipertandingkan Sebanyak 28 cabang olahraga. Pelaksanaan Pekan olahraga kota Padang ini sangat positif bagi perkembangan olahraga di Padang, akan melahirkan atlet berbakat yang nantinya akan membela Kota Padang di ajang tingkat propinsi atau nasional.(richard)
Facebook Comments