BerandaSumatera BaratLongsor di Kawasan Jembatan Kembar, Seret Mobil ke Tepi Jurang.

Longsor di Kawasan Jembatan Kembar, Seret Mobil ke Tepi Jurang.

Sarilamak Limapuluh-Kota I Kaba Sumbar.net – Telah terjadi longsor di Jalan raya negara dekat Sebelum Jembatan layang kelok 9 dari Lubuk Bangku sekitar pukul 17.00Wib Minggu Sore. Satu unit mobil Mini bus terseret material longsor ke tepi jurang. Tidak ada korban jiwa akibat longsor itu.

lonsor

Plt. Kepala Pelaksana ( Kalaksa ) BPBD Kabupaten Limapuluh-Kota, Rahmadinol membenarkan telah terjadinya longsor di jalan raya, menjelang jalan layang kelok 9. Tepatnya di dekat Jembatan Kembar Aie putiah, Kec. Harau Kabupaten Limapuluh-Kota.

Saat berita ini disusun, jalan raya yang terdampak lonsor sudah dapat dilalui oleh kenderaan roda dua. Namun  belum bisa dilalui oleh kenderaan mobil. Pihak TNI dan Polri tengah berusaha membersihkan material runtuhan bukit di sisi kanan jalan bersama masyarakat yang tinggal berdekatan dengan di lokasi

Material yang menutupi jalan raya itu, berasal dari lonsor runtuhan bukit yang berada di sisi kanan jalan dari arah Lubuk bangku atau dari arah Payakumbuh.

Sedangan mobil yang terseret ke pinggir jurang sebelah kiri jalan raya itu, belum diketahui siapa pemiliknya.

Facebook Comments

- Advertisement -
Must Read
- Advertisement -
Related News